Suunto is committed to achieving Level AA conformance for this website in conformance with the Web Content Accessibility Guidelines (WCAG) 2.0 and achieving compliance with other accessibility standards. Please contact Customer Service at USA +1 855 258 0900 (toll free), if you have any issues accessing information on this website.

Suunto Ambit3 Vertical Panduan bagi Pengguna - 1.2

Latihan beberapa cabang olahraga

Anda dapat menggunakan Suunto Ambit3 Vertical untuk latihan beberapa cabang olahraga, berpindah dengan mudah di antara berbagai mode olahraga (lihat Mode olahraga) saat berolahraga dan melihat data olahraga tertentu selama olahraga dan dalam ringkasan jurnal.

Anda dapat mengubah pilihan olahraga secara manual selama berolahraga, atau membuat mode beberapa cabang olahraga untuk mengubah olahraga di dalam urutan tertentu seperti misalnya untuk triatlon.

Beralih mode olahraga secara manual

Suunto Ambit3 Vertical memungkinkan Anda beralih ke mode olahraga lain selama berolahraga tanpa harus berhenti merekam. Semua mode olahraga yang pernah Anda gunakan selama berolahraga tercanum dalam jurnal.

Untuk beralih ke mode olahraga secara manual selama berolahraga:

  1. Ketika Anda sedang merekam aktivitas olahraga Anda, terus tekanBack Lap untuk mengakses mode olahraga.
  2. Gulirkan pada daftar pilihan mode olahraga dengan mekenak Start Stop atau Light Lock.
  3. Pilih mode olahraga yang cocok dengan menekan Next. Suunto Ambit3 Vertical melanjutkan merekam jurnal dan data untuk mode olahraga yang dipilih.

switching sport during exercise Ambit3

CATATAN:

Suunto Ambit3 Vertical membuat satu putaran (lap) setiap kali Anda beralih ke mode olahraga yang lain.

CATATAN:

Perekaman jurnal tidak akan dihentikan sejenak ketika Anda beralih ke mode olahraga yang lain. Anda dapat sejenak menghentikan rekaman secara manual dengan menekan Start Stop.

Menggunakan mode beberapa cabang olahraga

Anda dapat membuat mode beberapa cabang olahraga sendiri atau menggunakan mode olahraga standar yang ada seperti Triathlon(Triatlon). Mode beberapa cabang olahraga dapat berisi sejumlah mode olahraga yang berbeda dalam urutan tertentu. Masing-masing olahraga juga memiliki penghitung waktu interval sendiri.

Untuk menggunakan mode beberapa cabang olahraga:

  1. Tekan Start Stop untuk mulai merekam jurnal.
  2. Terus tekan Back Lap untuk beralih ke olahraga berikutnya saat berolahraga.

Table of Content