Suunto is committed to achieving Level AA conformance for this website in conformance with the Web Content Accessibility Guidelines (WCAG) 2.0 and achieving compliance with other accessibility standards. Please contact Customer Service at USA +1 855 258 0900 (toll free), if you have any issues accessing information on this website.

Suunto 7 Panduan bagi Pengguna

Selalu perbarui Suunto 7 Anda

Untuk mendapatkan manfaat terbesar dari arloji Anda, pastikan semuanya selalu diperbarui.

Pembaruan sistem
Pembaharuan aplikasi
Pembaruan Wear OS
Pembaruan aplikasi Suunto Wear

Pembaruan sistem

Pembaruan sistem diunduh secara otomatis dan dipasang saat arloji Anda sedang diisi dayanya dan terhubung ke Wi-Fi. Tapi jika pembaruan sistem tidak terpasang otomatis, Anda dapat mengunduh dan memasangnya secara manual.

Periksa versi sistem

  1. Di bagian depan arloji, geser ke bawah dari bagian atas layar.
  2. Ketuk SetelanSettings icon Wear OS.
  3. Buka Sistem » Tentang » Versi.
  4. Lihat “Versi sistem”.

Mengunduh pembaruan sistem secara manual

  1. Di bagian depan arloji, geser ke bawah dari bagian atas layar.
  2. Ketuk SetelanSettings icon Wear OS.
  3. Buka Sistem » Tentang » Update sistem.

Jika tersedia pembaruan, arloji Anda akan mengunduhnya. Jika tidak, Anda akan mendapatkan konfirmasi bahwa arloji Anda sudah diperbarui.

Pembaharuan aplikasi

Aplikasi di arloji Anda diperbarui otomatis saat diisi dayanya, jika Anda:

  • tetap masuk dalam akun Google Anda pada arloji
  • tetap terhubung ke Wifi
  • selalu mengaktifkan pengaturan update aplikasi secara otomatis

Jika tidak ingin menggunakan fungsi pembaruan otomatis, Anda dapat memperbarui aplikasi secara manual.

Menangani pembaruan aplikasi secara otomatis

  1. Untuk membuka daftar aplikasi Anda, tekan tombol Power.
  2. Tekan aplikasi Play StorePlayStore icon Wear OS.
    (Bila perlu, ikuti petunjuk untuk terhubung ke Wifi dan menambahkan akun Google.)
  3. Gulir ke bawah dan tekan SetelanSettings icon Wear OS.
  4. Alihkan Update aplikasi secara otomatis on atau off.

Mengunduh pembaruan aplikasi secara manual

  1. Untuk membuka daftar aplikasi Anda, tekan tombol Power.
  2. Ketuk aplikasi Play StorePlayStore icon Wear OS.
    (Bila perlu, ikuti petunjuk untuk terhubung ke Wifi dan menambahkan akun Google.)
  3. Gulir ke bawah dan ketuk Aplikasi SayaMyApps icon Wear OS.
  4. Bila terlihat “Update Tersedia”, pilih pembaruan aplikasi untuk mengunduh atau ketuk Update all

Bila “Update Tersedia” tidak terlihat, berarti semua aplikasi sudah diperbarui.

Pembaruan Wear OS

Aplikasi Wear OS di arloji Anda adalah aplikasi yang membawahi sistem operasional dan lebih sering diperbarui. Wear OS diperbarui otomatis ketika arloji Anda sedang diisi dayanya, terhubung ke Wifi dan Update aplikasi secara otomatis diaktifkan.

Pembaruan aplikasi Suunto Wear

Aplikasi dan layanan Suunto Wear yang menggerakkannya, diperbarui otomatis ketika arloji Anda sedang diisi dayanya, terhubung ke Wifi dan Update aplikasi secara otomatis diaktifkan.

Periksa versi aplikasi Suunto Wear Anda

  1. Tekan tombol kanan atas untuk membuka aplikasi Suunto Wearsuunto-wear-app-icon.
  2. Gulir ke bawah dan ketuk Pilihan umumgeneral-options-icon » Tentang.

Table of Content