Suunto is committed to achieving Level AA conformance for this website in conformance with the Web Content Accessibility Guidelines (WCAG) 2.0 and achieving compliance with other accessibility standards. Please contact Customer Service at USA +1 855 258 0900 (toll free), if you have any issues accessing information on this website.

Suunto 7 Panduan bagi Pengguna

Menyesuaikan bagian depan arloji

Suunto 7 dilengkapi sederetan bagian depan arloji yang sudah diinstal sebelumnya yang bisa Anda pilih. Anda juga dapat mengunduh banyak bagian depan arloji lainnya dari Google Play Store.

Semua bagian depan arloji yang dirancang Suunto menggunakan daya minimum untuk mendapatkan pengalaman sebaik mungkin dalam menggunakan arloji ini setiap hari.

Muka arloji Suunto
Mengubah bagian depan arloji
Menambahkan fungsi (atau 'komplikasi') pada bagian depan arloji Anda
Menambahkan bagian depan arloji baru
Menyembunyikan bagian depan arloji
Menghapus bagian depan arloji yang Anda temukan di Play Store

Muka arloji Suunto

Suunto 7 dilengkapi empat bagian depan arloji oleh Suunto – Peta panas, Original, Marine and Rose – untuk merayakan sejarah Suunto dan komunitas atlet maupun petualang yang penuh semangat di seluruh dunia.

Peta panas

suunto-watchface-heatmap

Untuk menginspirasi dan mendorong Anda menjelajahi alam bebas di sekitar Anda, bagian depan arloji Peta panas memperlihatkan di mana para pengguna Suunto yang penuh semangat pernah berolahraga di area Anda.

Di pengaturan pabrik, peta panas akan menampilkan rute lari populer di daerah Anda. Bila tidak suka olahraga lari, buka pengaturan bagian depan arloji dan pilih olahraga lain untuk peta panas Anda. Suunto 7 menyajikan 15 pilihan peta panas.

Peta panas di bagian depan arloji Anda diperbarui otomatis berdasarkan lokasi Anda. Jika peta panas tidak terlihat atau peta tidak diperbarui berdasarkan lokasi Anda, lihat:

  • Di telepon Anda, izinkan berbagi lokasi untuk Wear OS dari Google.
  • Di arloji Anda, izinkan berbagi lokasi dalam pengaturan Konektivitas dan dalam pengaturan izin aplikasi bagian depan arloji Suunto.
  • Pastikan arloji Anda terhubung ke Internet.
  • Anda sudah pindah lebih dari 2 kilometer (1,25 mil) dari lokasi sebelumnya.
  • Coba peta panas lainnya - mungkin belum ada warna untuk olahraga pilihan Anda.

Original

suunto-watchface-original

Pada tahun 1936, Tuomas Vohlonen mendirikan Suunto untuk memproduksi kompas yang stabil dan akurat secara massal, setelah sekian lama merasa terganggu karena ketidakakuratan dan kurangnya pengoperasian jarum yang stabil pada kompas kering tradisional. Sejak itu, kompas Suunto dan metode Suunto yang terkait menyediakan berbagai alat penting bagi navigasi untuk pecinta alam, atlet, dan profesional. Desain bagian depan arloji Original terinspirasi oleh kompas prisma paling perdana yang diproduksi Suunto, yaitu M-311.

Marine

suunto-watchface-marine

Pada tahun 1953 sampai 2011, Suunto tersedia di pasar kompas perairan. Bagian depan arloji Marine terinspirasi oleh kompas perairan Suunto K-14 yang populer, yang menjadi standar dalam sejumlah besar kapal layar dan kapal listrik di seluruh dunia karena kartu kompas yang stabil dan mudah dibaca serta pemasangan yang cerdas di kapal.

Rose

suunto-watchface-rose

Bagian depan arloji Rose terinspirasi oleh kompas saku Suunto TK-3 yang terinspirasi oleh kompas laut kuno dengan mawar kompas. Kompas TK-3 merupakan penghargaan atas upaya penjelajah yang mengisi bagian putih peta dunia dengan menggunakan kompas, bintang-bintang dan tali sebagai cara utama untuk menemukan posisi.

Mengubah bagian depan arloji

Anda dapat mengubah bagian depan arloji kapan saja sesuai dengan tujuan, kebutuhan, dan gaya Anda.

wear-os-watchface-list

  1. Pada bagian depan arloji, terus sentuh bagian tengah layar untuk melihat daftar bagian depan arloji.
  2. Geser ke kiri atau kanan untuk menelusuri berbagai bagian depan arloji.
  3. Ketuk untuk memilih bagian depan arloji yang ingin Anda gunakan.
CATATAN:

Anda juga dapat membuka Setelan » Layar » Ubah tampilan jam atau mengubah bagian depan arloji di aplikasi Wear OS dari Google di telepon Anda.

Menambahkan fungsi (atau 'komplikasi') pada bagian depan arloji Anda

Dengan sebagian besar bagian depan arloji, Anda dapat menambahkan berbagai fungsi lain ke bagian depan arloji Anda, misalnya pintasan ke aplikasi, informasi cuaca atau langkah harian. Bagian depan arloji yang berbeda mungkin memiliki sederetan komplikasi yang berbeda pula.

  1. Pada bagian depan arloji, terus sentuh bagian tengah layar untuk melihat daftar bagian depan arloji.
  2. Ketuk Setelan di bagian bawah bagian depan arloji.

wear-os-watchface-settings

  1. Ketuk ‘komplikasi’ pada desain bagian depan arloji yang ingin Anda ubah.

wear-os-watchface-complications

  1. Lihat daftarnya dan tekan untuk memilih komplikasi mana yang ingin Anda lihat di bagian depan arloji Anda. (Untuk menambahkan pintasan, ketuk Umum » Pintasan aplikasi.)

Menambahkan bagian depan arloji baru

Semua bagian depan arloji yang dirancang Suunto dioptimalkan untuk menggunakan daya listrik minimum guna menyediakan pengalaman penggunaan sehari-hari yang sebaik mungkin. Saat menambahkan bagian depan arloji baru dari Google Play Store, perlu diingat bahwa bagian depan arloji lain mungkin tidak dioptimalkan dengan cara yang sama.

  1. Pada bagian depan arloji, terus sentuh bagian tengah layar untuk melihat daftar bagian depan arloji.
  2. Geser ke kiri dan tekan pilihan tersebut untuk menambahkan lebih banyak bagian depan arloji.
  3. Gulir ke bawah dan tekan Lihat tampilan jam lainnya. (Bila perlu, ikuti petunjuk untuk terhubung ke Wifi dan menambahkan akun Google.)

Menyembunyikan bagian depan arloji

  1. Pada bagian depan arloji, terus sentuh bagian tengah layar untuk melihat daftar bagian depan arloji.
  2. Geser ke atas pada bagian depan arloji yang ingin Anda sembunyikan.
CATATAN:

Bagian depan arloji yang disembunyikan akan terlihat di aplikasi Wear OS by Google di telepon seluler Anda, tapi tidak terlihat di arloji Anda.

Menghapus bagian depan arloji yang Anda temukan di Play Store

  1. Untuk membuka daftar aplikasi Anda, tekan tombol Power.
  2. Ketuk aplikasi Play StorePlayStore icon Wear OS.
    (Bila perlu, ikuti petunjuk untuk terhubung ke Wifi dan menambahkan akun Google.)
  3. Gulir ke bawah dan ketuk Aplikasi SayaMyApps icon Wear OS.
  4. Gulir ke bawah ke bagian depan arloji yang ingin Anda hapus dan pilih Uninstal.
CATATAN:

Anda juga dapat mengatur bagian depan arloji di aplikasi Wear OS by Google di telepon seluler Anda. Di bawah gambar arloji Anda, di samping bagian depan arloji, ketuk Lainnya.

Table of Content